Home News Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Solo

Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Solo

0
Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Solo

Traveler yang ingin liburan dari Jakarta ke Kota Solo, Jawa Tengah tak prlu risau soal transportasi. Sebab kamu bisa memilih kereta api (KA) sebagai alternatif perjalanan yang praktis, aman namun tetap nyaman. Jika tak ingin merasa lelah dalam perjalanan, kamu bisa memilih layanan kereta api eksekutif untuk utr Jakarta-Solo

PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan rute kereta api jurusan Jakarta-Solo. Dari Jakarta, ada dua stasiun yang melayani perjalanan kereta menuju Solo, yakni Stasiun Gambir (GMR) dan Stasiun Pasar Senen (PSE). Sementara di Solo, ada 2 stasiun yang menerima kedatangan kereta api dari Jakarta, yakni Stasiun Purwosari (PWS), Solo Jebres (SK), dan Stasiun Solo Balapan (SLO). Berikut adalah daftar kereta api rute Jakarta-Solo dan tarif tiketnya, dilansir dari KAI Access per Minggu (17/7/2022)

Kereta Api sering menjadi transportasi pilihan untuk perjalanan ke luar kota. Perjalanan Jakarta – Solo, salah satunya dapat menggunakan kereta api (KA) Argo Dwipanggga. Rute KA Argo Dwipanga Jakarta – Solo PP dengan stasiun keberangkatan dan kedatangan di Stasiun Gambir, Jakarta dan Stasiun Solo Balapan, Solo. KA Argo Dwipangga merupakan kereta api kelas eksekutif dan luxury dengan keberangkatan setiap hari. Gerbong kelas luxury merupakan gerbong generasi baru pada kereta api yang dapat diputar hingga 180 derajat.

Sehingga, gerbong ini dapat berfungsi sebagai tempat tidur. Jarak tempuh Solo – Jakarta sekitar 517 kilometer, waktu tempuh menggunakan KA Argo Dwipangga sekitar 7 jam. KA Argo Dwipangga juga akan berhenti di Stasiun Cirebon, Purwokerto, Yogyakarta, dan Klaten. Jika Anda memiliki tujuan ke kota itu dapat menggunakan KA Argo Dwipangga sebagai pilihan transportasi.

Daftar kereta api Jakarta-Solo

gambar istimewa

Fajar Utama Solo (PSE-SLO)

  • Ekonomi (C) Rp 285.000
  • Ekonomi (CA) Rp 305.000
  • Eksekutif (AA) Rp 475.000

Argo Dwi Pangga (GMR-SLO)

  • Eksekutif (AA) Rp 540.000

Argo Dwi Pangga Tambahan (GMR-SLO)

  • Eksekutif (AA) Rp 440.000

Matarmaja (PSE-SK)

  • Ekonomi (C) Rp 235.000
  • Ekonomi (CA) Rp 255.000

Gaya Baru Malam Selatan (PSE-PWS)

  • Ekonomi (CA) Rp 340.000
  • Eksekutif (AA) Rp 465.000

Adapun KA eksekutif Jakarta-Solo ini bisa kamu nikmati dengan keberangkatan melalui Satsiun Gambir. Sementara itu untuk rute tujuan akhirnya, KA eksekutif ini akan berada pada Stasiun Solo Balapan. Berikut adalah jadwal kereta api Jakarta-Solo lengkap beserta harganya.

KA Argo Dwipangga (eksekutif): Rp 370.000

Berangkat dari Jakarta pukul 08.50 WIB tiba di Solo pukul 15.54 WIB

KA Argo Dwipangga (eksekutif): Rp 400.000

Berangkat dari Jakarta pukul 08.50 WIB tiba di Solo pukul 15.54 WIB

KA Argo Dwipangga (eksekutif): Rp 430.000

Berangkat dari Jakarta pukul 08.50 WIB tiba di Solo pukul 15.54 WIB

KA Argo Dwipangga (eksekutif): Rp 500.000

Berangkat dari Jakarta pukul 08.50 WIB tiba di Solo pukul 15.54 WIB

KA Argo Dwipangga (eksekutif): Rp 540.000

Berangkat dari Jakarta pukul 08.50 WIB tiba di Solo pukul 15.54 WIB

Untuk waktu tempuh, Jakarta-Solo rata-rata membutuhkan waktu selama 8 jam. Namun waktu tempuh bisa lebih singkat jika menggunakan kereta eksekutif, sebaliknya, jika menggunakan kereta ekonomi, waktu tempuh bisa melebihi 9 jam. Mengetahui jadwal keberangkatan masing-masing kereta dapat dilihat secara berkala di aplikasi KAI Access atau di situs resmi KAI, https://kai.id.

Adapun untuk informasi harga kereta api bisa saja terjadi perubahan harga sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan perusahaan penyelenggara. Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk kembali mengecek tarif aktual kereta api di saluran-saluran media resmi yang dimiliki PT KAI demi kelancaran perjalanan anda.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here