9 HEWAN MITOLOGI KHAS INDONESIA YANG PERLU KAMU KETAHUI

0
438

Indonesia merupakan negara multikultural yang terdiri atas lebih dari 300 suku bangsa dengan bahasa, budaya, adat, dan kepercayaan yang berbeda-beda. Erat kaitannya dengan kepercayaan, biasanya setiap suku bangsa memiliki setidaknya satu hewan mitologi yang menjadi bagian dari kekayaan kearifan lokal masyarakat. Seiring berjalannya waktu, kini keberadaan hewan mitologi di Indonesia mulai tergeser dan telupakan oleh modernisasi.

Sama seperti makhluk-makhluk mitologi dari negara lain, makhluk mitologi di tanah air juga disertai kisah supranatural atau kisah dewa-dewi. Makhluk-makhluk tersebut tidak kalah menarik dari makhluk mitologi Yunani yang sudah dikenal di kancah internasional.

9 HEWAN MITOLOGI KHAS INDONESIA

Garuda

gambar istimewa

Garuda atau Garula adalah salah satu makhluk antropomorfis-mitologis dalam Hinduisme, Buddhisme, dan Jainisme. Interpretasi fisik garuda bermacam-macam. Kebanyakan, digambarkan bertubuh tertutup bulu emas, berwajah putih, dan bersayap merah.

Paruh dan sayapnya mirip yang dimiliki burung elang, tetapi tubuhnya sering kali seperti manusia. Ukurannya besar, sehingga dalam salah satu cerita ia dapat menghalangi matahari. Tahukah kamu bagaimana Garuda dalam agama Hinduisme, Buddhisme dan Jainisme?

Menurut agama Hindu, ia merupakan wahana Dewa Wisnu salah satu Trimurti atau tiga dewa utama dalam agama Buddha, ia merupakan Dhammapala atau Astasena dan dalam Jainisme, ia merupakan salah satu Yaksa dewa pelindung Tirthankara Shantinatha.

Ahool

gambar istimewa

Ahool menempati pulau-pulau tropis yang tersebar di Pulau Jawa. Dirinya sering terbang menyerupai kelelawar namun berbentuk raksasa. Wujudnya digambarkan dengan kepala mirip kera, mata yang besar hitam, cakar besar, pada lengan tubuhnya dipenuhi bulu berwarna abu-abu dan mempunyai sayap panjang dengan bentangan mencapai 3 meter. Ahool sering terlihat jongkok di hutan, dengan sayap tertutup rapat.

Hewan mitologi ini diperkirakan adalah makhluk nokturnal, yang sering menghabiskan harinya bersembunyi di gua-gua yang terletak di belakang atau di bawah air terjun. Tahukah kamu kapan Ahool keluar dari sarangnya? Saat malam makhluk terbang misterius ini biasanya baru keluar dari gua dan mulai menelusuri sungai-sungai besar untuk mencari ikan sebagai santapannya.

Orang Bati

gambar istimewa

Orang Bati atau manusia bersayap dengan perawakan menyerupai kera besar dengan sayapnya mirip kelelawar. Makhluk mitologi Indonesia ini diyakini hidup di Gunung Kairatu di pulau Seram dan berkeliaran di malam hari untuk memangsa anak kecil dan hewan ternak sehingga menimbulkan ketakutan bagi para warga. Tapi tahukah kamu dimana Orang Bati tinggal?

Orang Bati dipercaya tinggal di gunung dan akan pulang menjelang malam setelah gentayangan mencari mangsa. Masyarakat Maluku percaya siapa pun yang bertemu Orang Bati, akan mati.

Leak

gambar istimewa

Dalam mitologi Bali, Leak adalah penyihir jahat. Leak hanya bisa dilihat di malam hari oleh para dukun pemburu leak. Di siang hari ia tampak seperti manusia biasa, sedangkan pada malam hari ia berada di kuburan untuk mencari organ-organ dalam tubuh manusia yang digunakannya untuk membuat ramuan sihir. Ramuan sihir itu dapat mengubah bentuk leak menjadi seekor harimau, kera, babi atau menjadi seperti Rangda. Tahukah kamu bagaimana orang bali mengidentikan Leak?

Leak di Bali kerap diidentikkan dengan perilaku jahat para penganut ajaran kiri atau pengiwa yakni berupa kepala manusia dengan organ-organ yang masih menggantung di kepala tersebut. Leak dikatakan dapat terbang untuk mencari wanita hamil, untuk kemudian menghisap darah bayi yang masih di kandungan.

Naga Besukih

gambar istimewa

Naga Besukih merupakan sebuah makhluk mitologi yang berasal dan dipercaya oleh rakyat Bali. Kisah tentang Naga Besukih ini juga muncul dalam legenda terciptanya Selat Bali. Konon kabarnya, Naga Besukih bertempat tinggal di bawah kawah Gunung Agung. Apakah kamu tau bagaimana kisah tentang Naga Besuki?

Naga ini diceritakan sangat sakti. Sisik dari naga ini bisa rontok dan berubah menjadi emas dan berlian. Konon Begawan Sidhimantra yang sakti memanggil naga besukih dengan genta sakti untuk meminta harta demi melunasi hutang anaknya yang suka berjudi.

Naga Besukih merupakan sebuah makhluk mitologi yang berasal dan dipercaya oleh rakyat Bali. Kisah tentang Naga Besukih ini juga muncul dalam legenda terciptanya Selat Bali. Konon kabarnya, Naga Besukih bertempat tinggal di bawah kawah Gunung Agung. Apakah kamu tau bagaimana kisah tentang Naga Besuki?

Naga ini diceritakan sangat sakti. Sisik dari naga ini bisa rontok dan berubah menjadi emas dan berlian. Konon Begawan Sidhimantra yang sakti memanggil naga besukih dengan genta sakti untuk meminta harta demi melunasi hutang anaknya yang suka berjudi.

Warak Ngendhog

gambar istimewa

Warak Ngendhog berasal dari Semarang yang merupakan hewan mitologi yang menjadi simbol kerukunan tiga etnis di Semarang. Yang biasanya diarak dalam Festival Kebyaran atau perayaan Dugderan yang digelar untuk menyambut datangnya bulan Ramadhan. Warak Ngendhog memiliki tubuh bersisik, mulut bertaring yang menganga, dan wajah yang cukup mengerikan sebagai lambang hawa nafsu yang harus dilawan.

Warak ini mengambil wujud buraq dengan kepala naga dan berkaki empat seperti kambing yang merupakan perpaduan antara kebudayaan tiga etnis yang ada di Semarang, yaitu Arab, Cina, dan Jawa.

Suku Mante

gambar istimewa

Mante memiliki fisik yang kerdil dengan tinggi maksimal 1 meter, berkulit sawo matang, dan rambut gimbal yang sangat panjang. Suku ini masih hidup dengan cara primitif dan sangat menutup diri dari manusia, bahkan mereka sangat takut dengan manusia. Suku Mante diperkirakan termasuk dalam rumpun bangsa Melayu Proto, awalnya menetap di wilayah sekitar Aceh Besar, dan tinggal di pedalaman hutan.

Suku-suku asli tersebut diperkirakan berimigrasi ke Aceh melalui Semenanjung Melayu. Tahukah kamu bagaimana keadaan Suku Mante saat ini? Saat ini, Suku Mante sudah punah atau lenyap karena sudah bercampur dengan suku bangsa pendatang.

Kuda Sembrani

gambar istimewa

Kuda Sembrani adalah hewan mitologi yang diambil dari cerita legenda masyarakat Nusantara yang menggambarkan seekor kuda bersayap yang dapat terbang dan sangat berani. Dalam cerita pewayangan kuda Sembrani adalah kuda tunggangan Batara Wisnu. Sementara menurut hikayat rakyat Jawa, Sembrani merupakan alat transportasi bagi raja, ratu dan senopati

Nyi Roro Kidul

gambar istimewa

Nyai Roro Kidul adalah sesosok roh atau dewi legendaris Indonesia yang sangat populer di kalangan masyarakat Pulau Jawa. Tokoh ini dikenal sebagai Ratu Laut Selatan Samudra Hindia dan secara umum disamakan dengan Kanjeng Ratu Kidul. Tapi apakah kamu tau bagaimana menurut mitologi jawa?

Dalam mitologi Jawa, Kanjeng Ratu Kidul merupakan ciptaan dari Dewa Kaping Telu yang mengisi alam kehidupan sebagai Dewi Padi dan dewi alam yang lain. Sedangkan Nyi Roro Kidul mulanya merupakan putri Kerajaan Sunda yang diusir ayahnya karena ulah ibu tirinya.

Itulah 9 makhluk mitologi Indonesia yang berasal dari berbagai daerah yang perlu diketahui.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here
Captcha verification failed!
CAPTCHA user score failed. Please contact us!