30.7 C
Jakarta
Friday, March 29, 2024

5 Makanan Indonesia yang Termasuk ke Daftar Makanan Terbaik Didunia

Beberapa kuliner Indonesia sudah populer di dunia. Kelezatan rasanya gak perlu diragukan lagi, mulai dari menu utama hingga camilan tradisional.

Bahkan, beberapa makanan Indonesia masuk dalam 50 besar versi Taste Atlas, sebuah situs pengalaman makanan tradisional, ulasan kritikus makanan, serta artikel penelitian tentang bahan dan hidangan populer. Penasaran ada apa saja makanannya? Yuk langsung disimak artikel berikut dibawah ini:

Tempe

kuliner tempe

Tempe banyak dikonsumsi di Indonesia, tetapi sekarang telah mendunia. Makanan ini telah menjadi salah satu makanan terpopuler di dunia. Kepopulerannya ini dinobatkan sebagai Best Side Dish peringkat ke-27. Tempe juga sering diolah sebagai pengganti daging. Makanan yang satu ini terbuat dari fermentasi kedelai atau beberapa bahan lain.

Secara umum, tempe berwarna putih karena pertumbuhan miselia kapang yang merekatkan biji-biji kedelai sehingga terbentuk tekstur yang memadat. Degradasi komponen-komponen kedelai pada fermentasi membuat tempe memiliki rasa dan aroma khas. Berbeda dengan tahu, tempe terasa agak sedikit masam.

Tempe Mendoan

kuliner tempe mendoan

Begitu pula dengan tempe mendoan yang berhasil meraih Best Side Dish peringkat ke-35. Makanan khas Jawa Tengah ini teksturnya lembek dan lezat. Biasanya disantap sebagai camilan atau lauk. Tempe yang digoreng garing dan memiliki tekstur super renyah selalu diburu oleh penggemarnya.

Namun tempe satu ini sengaja digoreng setengah matang dan telah menjadi ciri khasnya sendiri. Tempe mendoan, adalah sajian varian tempe yang terkenal dan banyak disukai. Berasal dari Banyumas, tempe mendoan merupakan makanan olahan dari fermentasi atau peragian dari kacang kedelai.

Serabi

kuliner serabi

Serabi merupakan jajanan pasar tradisional yang berasal dari Indonesia. Nama serabi berasal dari bahasa Jawa yang berinduk dasar dari kata rabi yang dalam bahasa Jawa berarti kawin.

Mungkin karena proses pembuatannya yang cukup sebentar dan tidak terlalu lama maka orang Jawa menyebutnya dengan kata Serabi (seperti waktu proses sekali kawin).

Di Jawa Barat serabi dikenal dengan nama surabi atau sorabi. Di Jawa, serabi umumnya disajikan dengan isian gula atau manisan lainnya, tetapi di Tatar Sunda serabi disajikan dengan isian oncom dan asinan lainnya.

Makanan khas Jawa Barat masuk dalam daftar Best Street Food peringkat ke-44. Dessert tradisional ini biasanya terbuat dari olahan pandan dan disajikan dengan kuah kinca.

Pisang Goreng

kuliner pisang goreng

Pisang goreng adalah makanan ringan yang banyak ditemukan di Indonesia, Singapura dan Malaysia. Makanan ini terbuat dari buah pisang, sesudah di kupas kulitnya dipotong-potong sesuai keinginan kemudian di lumuri bersama adonan kental terbuat dari campuran tepung, sedikit garam dan gula, selanjutnya digoreng dalam minyak panas.

Makanan ini juga menjadi salah satu Best Dessert peringkat ke-22. Salah satu gorengan yang renyah dan manis ini sudah diakui secara internasional, lho. Kini, pisang goreng bisa disajikan dengan meses, keju, atau topping lainnya.

Pempek

kuliner pempek

Pempek telah berada di Palembang sejak masuknya perantau Tionghoa ke Palembang, yaitu di sekitar abad ke-16, saat Sultan Mahmud Badaruddin II berkuasa di kesultanan Palembang-Darussalam.

Menurut tradisi, nama empek-empek atau pempek diyakini berasal dari sebutan apek atau pek-pek, yaitu sebutan untuk paman atau lelaki tua Tionghoa. Pempek khas Palembang ini terbuat dari adonan tepung terigu dan ikan. Ternyata sudah terkenal di dunia. Pempek masuk dalam daftar Best Street Food peringkat ke-36.

Nah itulah pembahasan tentang 5 makanan Indonesia yang masuk kedalam daftar makanan terbaik di Dunia. Apakah ada makanan favorit kalian?

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here
Captcha verification failed!
CAPTCHA user score failed. Please contact us!

Stay Connected

23,893FansLike
1,879FollowersFollow
26,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles