Channel E – Sebagai sebuah pusat perekonomian dan pemerintahan negara, Jakarta menempati posisi penting sebagai ibukota Indonesia. Perihal pariwisata, Jakarta memiliki berbagai jenis destinasi wisata mulai dari wisata alam, wisata sejarah, hingga wisata kuliner lengkap dengan fasilitas-fasilitas pendukungnya.

Jakarta dikenal sebagai tempat berburu wisata kuliner khas dari Betawi saat malam. Blok M menjadi yang paling tepat untuk wisata kuliner malam seperti sate kambing, ayam goreng, bahkan nasi gule. Berikut ini disajikan rekomendasi kuliner malam di kawasan Blok M Jakarta.

1. Ayam Goreng Berkah Rahmat

Ayam Goreng Berkah Rahmat berlokasi di Jalan Wijaya IX Nomor 4, Melawai, Kebayoran. Seperti namanya, menu andalan Ayam Goreng Berkah Rahmat adalah ayam goreng bumbu kuning yang dibuat dari daging ayam kampung dengan berbagai rempah pilihan sehingga menghasilkan cita rasa gurih yang sangat nikmat.

2. Angkringan Blok M

gambar istimewa

Saat malam tiba, sepanjang jalan kawasan Blok M Square akan menjelma menjadi pusat kuliner jalanan yang sangat ramai. Angkringan Blok M menjadi yang paling favorit karena menyajikan lebih dari 30 menu lauk pauk yang bisa dipilih sesuai selera. Beberapa menu yang paling laris adalah ayam goreng, cumi goreng, ikan goreng, tongkol balado, tempe orek, dan kikil cabai hijau.

3. Bubur Ayam Barito

gambar istimewa

Bubur ayam di wilayah Barito menjadi yang paling nikmat seantero Jakarta. Bubur yang kental disajikan bersama suwiran daging ayam kampung, cheese stick, irisan cakwe, taburan seledri, dan bawang goreng. Spesial bagi pecinta telur, dapat juga memesan bubur ayam dengan telur ayam kampung mentah. Lokasinya berada di Jalan Gandaria Tengah III Nomor 46, Gandaria, Jakarta Selatan.

4. Sateku

gambar istimewa

Sateku terletak tepat disamping rumah makan Ayam Goreng Berkah Rahmat, tepatnya di Jalan Melawai XIII Nomor 1, Kebayoran Baru, Jakarta. Menu andalan di rumah makan Sateku adalah sate dagung domba dan ayam dengan tekstur empuk dan juicy yang disajikan diatas hotplate. Selain aneka macam sate, menu lainnya yang tak kalah menggoda adalah Nasi Goreng Daging Domba, Tongseng Domba, Sop Buntut Goreng hingga Nasi Bakar dengan isian seafood.

5. Kerang Kiloan Pak Rudi

gambar istimewa

Kamu yang pengen makan rame-rame bisa mempir ke Kerang Kiloan Pak Rudi. Di sini kamu akan menemukanseafood yang disajikan per kilogram yang sudah dimasak dengan bumbu khas tempat makan itu. Hidangan serba kerang yang disajikan seperti satu kilo Kerang Hijau Goreng, Kerang Bulu, Kerang Bambu, Kerang Kepa, Kerang Dara, dan masih banyak lagi

Harga yang ditawarkan cukup beragam tergantung dari berat kerang yang dipesan. Kisaran harganya mulai dari Rp 29.000 hingga Rp 156.000. Kerang Kiloan Pak Rudi berada di Pati Unus No.9, RT.2/RW.4, Gunung, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here
Captcha verification failed!
CAPTCHA user score failed. Please contact us!