Home Flora Dan Fauna Cara Membuat Pupuk Alami dari Jantung Pisang di Bunga Anggrek

Cara Membuat Pupuk Alami dari Jantung Pisang di Bunga Anggrek

0
Cara Membuat Pupuk Alami dari Jantung Pisang di Bunga Anggrek
<center>gambar istimewa</center>

Anggrek adalah salah satu tanaman hias yang memiliki beraneka ragam bunga. Warna dan bentuk bunga anggrek yang beragam serta cantik itulah yang membuatnya banyak diminati. Anggrek juga umumnya tidak memerlukan perawatan yang sulit, teman-teman.

Namun, tidak ada salahnya memberikan tambahan nutrisi pada tanaman anggrek agar memiliki bunga lebih lebat daripada biasanya. Nutrisi itu berupa pupuk alami yang terbuat dari jantung pisang, lho!

Jantung Pisang

gambar istimewa

Selama ini teman-teman mengenal jantung pisang lebih banyak dimanfaatkan sebagai bahan makanan. Misalnya diolah menjadi tumis atau pepes. Akan tetapi, jantung pisang juga dapat dimanfaatkan sebagai pupuk organik, lho. Menurut laman Kementerian Pertanian RI, pupuk dari jantung pisang mungkin masih jarang terdengar dan jarang dibuat sebagai pupuk organik berkualitas.

Jika dilihat dari kandungan nutrisinya, pupuk organik jantung pisang bagus diberikan kepada tanaman dewasa

Tanaman memiliki dua masa pertumbuhan, yang disebut dengan masa vegetatif dan masa generatif. Masa vegetatif adalah ketika tanaman menggunakan nutrisi yang diserap untuk pertumbuhan akar, batang, cabang, dan daun. Sedangkan masa generatif adalah ketika tanaman menggunakan nutrisi yang diserap untuk pertumbuhan bunga, yang bisa menghasilkan buah dan biji untuk berkembang biak.

Terdapat setidaknya empat unsur hara makro pada jantung pisang

Dua unsur hara makro primer yaitu, fosfor dan kalium, adapun dua lainnya adalah unsur hara makro sekunder, yaitu kalsium dan magnesium. Selain itu, di jantung pisang terdapat unsur hara mikro berupa logam tembaga dan besi membantu menjaga kesehatan tanaman. Karena kelengkapan kandungan unsur hara tersebut, pupuk dari jantung pisang sangat cocok sebagai tambahan nutrisi anggrek supaya rajim berbunga lebat.

Bahan Membuat Pupuk dari Jantung Pisang

Membuat pupuk dari jantung pisang cukup mudah, teman-teman. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Yang dibutuhkan hanya adalah jantung pisang, gula merah, dan wadah atau tempat menyimpan pupuk. Bahan yang dibutuhkan yaitu gula merah dan jantung pisang dengan perbandingan bahan 1 : 1. Sebagai contoh, 1 kilogram jantung pisang dicampur dengan 1 kilogram gula merah.

Gula yang akan kita gunakan adalah adalah gula coklat berbeda dengan gula jawa ya teman-teman. Gula coklat adalah gula pasir yang dicampur dengan molase (produk sampingan industri gula). Sebaiknya jantung pisang diambil pada pagi hari, sebelum matahari naik atau ketika embun masih membasahi tanaman. Tujuannya untuk mendapatkan berbagai jenis mikroba baik yang masih menempel pada jantung pisang tersebut.

Cara Membuat Pupuk dari Jantung Pisang

Pertama, jantung pisang dipotong kecil-kecil menggunakan pisau. Setelah terpotong semua, campur dengan tiga perempat gula merah. Sisa gula merah akan kita pakai nanti. Setelah itu, kita uleni kedua bahan dengan tangan dengan cara meremas dan mencampurnya hingga gula merah mencair menjadi cairan kental. Kemudian, masukkan campuran tersebut kedalam wadah yang sudah disiapkan. Sebaiknya gunakan wadah penyimpanan dari bahan kaca atau bahan plastik food grade, ya.

Setelah semua bahan dimasukkan, langkah berikutnya adalah masukkan sisa gula merah, ditabur merata dipermukaan campuran. Tutup wadah menggunakan tisu, kain, atau kertas. Ikat erat menggunakan tali atau karet gelang, agar serangga atau semut tidak bisa masuk. Simpan di tempat yang gelap pada suhu ruangan selama lima hingga tujuh hari sebelum digunakan.

Cara Menggunakan Pupuk dari Jantung Pisang Untuk Anggrek

Larutkan pupuk jantung pisang ke dalam air dengan perbandingan 1 : 500. Misalnya, 2 ml pupuk jantung pisang dicampur dengan 1 liter air. Masukkan pupuk jantung pisang yang sudah dicampur air ke dalam botol semprot lalu semprotkan pada tanaman anggrek.

Sebaiknya, pupuk jantung pisang diberikan pada tanaman anggrek di waktu pagi atau sore hari. Teman-teman juga harus memastikan tanaman anggrek sedang atau akan mengalami fase generatif atau berbunga.

Pemberian pupuk jantung pisang secara rutin akan membuat anggrek berbunga lebih lebat. Selamat mencoba, ya!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here