31.1 C
Jakarta
Tuesday, April 16, 2024

Inilah 4 Fenomena Unik yang Pernah Terjadi di Dunia Fauna

Dunia fauna merupakan bagian penting dari alam yang ada di Bumi ini. Mereka hidup berdampingan dengan manusia dan keberadaannya, bahkan menopang hidup kita karena berkaitan langsung dengan ekosistem. Nah, hewan pun tidak lepas dari berbagai fenomena aneh dan unik yang bisa diamati oleh manusia.

Jadi, fenomena aneh apa saja yang pernah terjadi di dunia hewan, ya? Kalau kalian penasaran, simak artikel di bawah ini!

Ratusan ikan buntal yang terdampar akibat menghindari racun

Ilustrasi Ratusan ikan buntal yang terdampar akibat menghindari racun

Dilaporkan dalam Le Journal de I’Afrique pada 2021 lalu, ditemukan fenomena aneh di wilayah pantai Afrika Selatan. Saat itu, ditemukan ratusan ikan buntal tengah terdampar di pantai dan seolah sedang menghindari sesuatu. Ikan buntal merupakan salah satu spesies paling beracun di dunia dan kekuatannya bahkan melebihi sianida.

Menurut ahli kelautan, kemungkinan terbesar yang menyebabkan fenomena ini adalah perilaku ikan buntal yang menghindari ganggang beracun di laut. Ganggang tertentu yang biasa tumbuh di perairan Afrika memang menjadi salah satu tanaman beracun bagi ikan dan organisme laut lainnya, tak terkecuali ikan buntal yang juga memiliki racun mematikan.

Bunuh diri pada hewan

Ilustrasi Bunuh diri hewan

Sebetulnya, apa benar hewan bisa melakukan bunuh diri? Well, menurut para ahli, sih, tidak. Hewan tidak akan mengerti konsep bunuh diri, apalagi kehidupan setelah kematian. Namun, dugaan bahwa hewan bisa bunuh diri tidak mencuat begitu saja. Beberapa laporan tentang lumba-lumba, anjing, kucing, kuda, dan sebagainya yang pernah ditemukan seolah bunuh diri masih menjadi pertanyaan belum terjawab.

Menurut ahli satwa dan biologi modern, hewan yang mati akibat bunuh diri itu bukanlah disebabkan bunuh diri sungguhan. Sebaliknya, mereka berperilaku tersebut sebagai respons atau naluri bahwa mereka tengah stres. Tindakan mogok makan, misalnya, akan membawa pada lemah tubuh berujung kematian. Namun, hewan yang mogok makan bukan berarti bunuh diri.

Hewan tentu tidak memiliki kesadaran bahwa tindakan-tindakan tertentu bisa berujung pada penyakit dan kematian. Hewan juga tidak mengenal konsep bunuh diri layaknya manusia. Namun, Hal ini masih membutuhkan studi yang lebih mendalam. Tetap saja, otak hewan, terutama mamalia, bisa dikatakan kompleks dan mampu merasakan penderitaan.

Hujan laba-laba

Ilustrasi hujan laba – laba

Hujan laba-laba pernah terjadi di beberapa wilayah. Biasanya, wilayah yang jarang penduduk, seperti pinggiran Amerika Selatan kerap terjadi fenomena hujan laba-laba yang tentu membuat kita cukup geli dan merinding. IFL Science melansir kabar bahwa jenis laba-laba yang sering melakukan hal aneh ini adalah laba-laba berkelompok yang suka membangun lembaran jaring raksasa untuk menjebak serangga.

Ya, fenomena fauna ini disebut juga sebagai ballooning secara bersamaan dan berkelompok dalam jumlah yang sangat masif. Ballooning sendiri merupakan proses pelepasan benang halus yang dilakukan laba-laba ketika mereka jatuh atau melompat ke udara bebas. Hal inilah yang menyebabkan mereka seolah terbang dan jatuh dari langit.

Ribuan kodok yang meledak

Ilustrasi ribuan kodok

Diketahui bahwa pernah terjadi fenomena ribuan kodok yang meledakkan diri di sebuah wilayah di Jerman dan Denmark. Awalnya, kejadian aneh ini sempat membuat bingung banyak orang. Namun, ahli satwa dan biologi rupanya memiliki hipotesis valid akan hal ini. Dilansir Exploring Nature, fenomena “bunuh diri” massal ini berkaitan dengan burung gagak.

Masifnya populasi gagak di wilayah tersebut menyebabkan perburuan kodok yang tak terbendung. Burung gagak kerap berburu dan mengepung kawanan kodok dari berbagai sisi. Nah, sebagai sikap perlindungan diri, kodok akan menggembung dan meledakkan dirinya sehingga tidak akan menarik minat gagak untuk memangsa mereka.

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here
Captcha verification failed!
CAPTCHA user score failed. Please contact us!

Stay Connected

23,893FansLike
1,879FollowersFollow
26,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles